You can submit a service complaint to us here or access the People's Online Aspiration and Complaints Service (LAPOR) here
In an effort to improve the quality of our data and services to you, please fill out the Data Needs Survey (SKD) via the link: http://s.bps.go.id/skdkendal2025
Online Services for Integrated Statistics Services via BPS-Statistic of Kendal Regency BPS Information and Data Service Number (NOLA) WA 0896-3324-3324, email bps3324@bps.go.id with the subject Data Request, and access to pst.bps.go.id
Peserta Pelatihan Intruktur Daerah Podes 2021
May 19, 2021 | BPS Activities
Data hasil pendataan Potensi Desa (Podes) harus mampu menggambarkan potensi yang dimiliki oleh suatu wilayah ditingkat desa, kecamatan, dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia sehingga data Podes dapat digunakan oleh berbagai pihak yang membutuhkan. Untuk itu perlu adanya pelatihan petugas pencacah lapangan. Sebelum dilaksanakan pelatihan petugas pencacahan lapangan terlebih dahulu dilaksanakan pelatihan instruktur daerah untuk memahami konsep dan definisi Podes 2021 yang akan disampaikan pada saat pelatihan petugas pencacah lapangan.
BPS Kabupaten Kendal merupakan salah satu peserta yang mengikuti pelatihan Instruktur Daerah Pendataan Potensi Desa (Podes) 2021 yang diselenggarakan oleh BPS Provinsi Jawa Tengah. Pelatihan dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi zoom meeting dan dilaksanakan selama 4 (empat) hari dari tanggal 18 - 21 Mei 2021. Peserta dari BPS Kabupaten sebanyak 2 orang yaitu Ely Lystiana Hafman, S.Si (Koordinator Fungsi Statistik Sosial ) dan Indriyati, SST, M.Si (Statistisi Muda).