Kepala Biro Umum BPS RI Menyapa BPS Kabupaten Kendal - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kendal

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : http://s.bps.go.id/skdkendal2024

Anda bisa menyampaikan pengaduan layanan kepada kami disini atau  mengakses Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR) disini

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat melalui Nomor Layanan Informasi dan Data BPS Kabupaten Kendal (NOLA) WA 0896-3324-3324, email bps3324@bps.go.id dengan subject Permintaan Data, dan akses ke pst.bps.go.id

Kepala Biro Umum BPS RI Menyapa BPS Kabupaten Kendal

Kepala Biro Umum BPS RI Menyapa BPS Kabupaten Kendal

10 Desember 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


Jum'at (10/12/2021) BPS Kabupaten Kendal menerima kunjungan Kepala Biro Umum BPS RI bapak Marsudijono, S.Si,MM. Dalam kunjungannya tersebut beliau memberikan pengarahan kepada seluruh pegawai BPS Kabupaten Kendal mengenai transformasi BPS. Transformasi BPS memerlukan kontribusi kita semua dalam menghadapi triple disruptions yaitu digital disruption, millenial disruption, dan pandemic disruption.

Selain itu, beliau juga menyampaikan tujuh arah perubahan yang merupakan acuan untuk melangkah bersama, baik dalam jangka pendek, menengah, maupun jangka panjang. Langkah-langkah perubahan ini telah mempertimbangkan unsur kebutuhan BPS untuk terus bertumbuh, rekomendasi penyempurnaan dari pihak eksternal BPS, dan dari visi pimpinan tentang masa depan BPS yang berkelas dunia. Tujuh arah perubahan BPS tersebut adalah :
1. Pembangunan Statistik yang Lebih Luas
2. Transformasi Proses Bisnis Statistik
3. Penguatan Pembinaan Statistik Sektoral
4. Adaptasi Tata Kerja Era Baru
5. Mencetak SDM BPS yang Unggul
6. Kinerja Terpadu untuk BPS Berkelas Dunia
7. Kolaborasi Mengawal Perubahan BPS

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik  Kabupaten Kendal (Statistics of Kendal Regency)Jl. Pramuka Komplek Perkantoran Kendal

Telp (0294) 381461

Faks (0294) 383461

Mailbox : bps3324@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik