Launching Mal Pelayanan Publik Kabupaten Kendal - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kendal

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : http://s.bps.go.id/skdkendal2024

Anda bisa menyampaikan pengaduan layanan kepada kami disini atau  mengakses Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR) disini

Layanan Online Pelayanan Statistik Terpadu dapat melalui Nomor Layanan Informasi dan Data BPS Kabupaten Kendal (NOLA) WA 0896-3324-3324, email bps3324@bps.go.id dengan subject Permintaan Data, dan akses ke pst.bps.go.id

Launching Mal Pelayanan Publik Kabupaten Kendal

Launching Mal Pelayanan Publik Kabupaten Kendal

2 Juni 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


       Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Kendal, telah diresmikan Rabu (2/6/2021). Adapun peresmian dilakukan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo. Jumlah instansi yang tergabung dalam MPP Kendal sebanyak 23 instansi yakni enam instansi pusat, 11 instansi daerah, dua Badan Usaha Milik Negara/Daerah, dan tiga instansi swasta. Sementara jenis layanan yang tersedia di MPP Kendal adalah 304 layanan.

       BPS Kabupaten Kendal merupakan salah satu instansi pusat yang ikut andil dalam penyedia layanan dalam MPP berupa Loket Data. Loket Data merupakan salah satu inovasi BPS Kabupaten Kendal dalam hal Pelayanan Statistik Terpadu, dimana terdapat beberapa menu yaitu buku tamu, publikasi elektronik dan juga layanan website yang bisa langsung diakses oleh pengguna data.  Dengan keikutsertaannya dalam MPP ini merupakan salah satu implementasi dalam rangka Reformasi Birokrasi sehingga dapat memberikan layanan yang cepat kepada masyarakat dengan sekali klik langsung bisa menemukan data yang dibutuhkan.

       BPS Kabupaten Kendal menyadari masih banyak kekurangan dalam hal penyediaan data sehingga masih terus berbenah dan berusaha untuk menjadi pelopor Penyedia Data Statistik Berkualitas Untuk Indonesia Maju.






Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik  Kabupaten Kendal (Statistics of Kendal Regency)Jl. Pramuka Komplek Perkantoran Kendal

Telp (0294) 381461

Faks (0294) 383461

Mailbox : bps3324@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik